Olah Raga

Italia Lolos Menang Adu Pinalti 4 – 2 Atas Spanyol

JAKARTA – tNews.co.id || Laga semifinal Euro 2020 Italia menang adu penalti 4-2 atas Spanyol di Wembley, London, Rabu (7/7/2021) dini hari WIB. Kedua tim berimbang 1-1 selama 120 menit setelah gol Federico Chiesa disamakan Alvaro Morata.

Italia memenangi laga alot kontra Spanyol di semifinal Euro 2020. Kemenangan itu sekaligus menghentikan sebuah catatan impresif milik La Furia Roja.

Tak ada gol yang tercipta sepanjang 2×15 menit masa extra time. Pemenang pertandingan pun harus ditentukan lewat adu tendangan penalti. Di sinilah Italia menjadi tim yang dinaungi dewi fortuna.

Italia Vs Spanyol: Menang Adu Penalti, Gli Azzurri ke Final
Di babak adu penalti, penendang pertama Italia Manuel Locatelli gagal menceploskan bola. Tapi seluruh empat eksekutor berikutnya berhasil.

Sementara Spanyol gagal di algojo pertama, Dani Olmo, dan keempat, Alvaro Morata. Hanya Gerard Moreno dan Thiago Alcantara yang sukses mengeksekusi penalti.

Ini pertama kalinya tim Matador gagal melanjutkan langkah dari babak semifinal sepanjang keikutsertaan di turnamen mayor (Piala Eropa dan Piala Dunia).

Opta mencatat, Spanyol sebelumnya selalu berhasil menjejak final ketika mampu mencapai semifinal. Dari lima kali ke final tersebut, mereka empat kali keluar sebagai juara dengan satu-satunya kegagalan di Piala Eropa 1984.

Spanyol tiga kali juara Piala Eropa yakni pada 1964, 2008, dan 2012, lalu satu kali memenangi Piala Dunia 2010.

Sementara Italia kini tinggal menanti lawan di partai puncak Piala Eropa 2020. Inggris dan Denmark akan berebut satu posisi tersisa untuk laga final di Wembley, Senin (12/7) dini hari WIB.

Kegagalan eksekusi Morata membuat Italia di atas angin. Jorginho sebagai penendang terakhir pun memastikan kemenangan serta kelolosan Gli Azzurri ke final.

( Han).

Related Articles

Back to top button