Halo Polisi

Bersama Komunitas Trail, Kapolres Lumajang Tempuh Medan Sulit Bagikan Bansos Warga Terdampak Gempa Di Kertowono Gucialit

LUMAJANG || tNews.co.id – Bentuk kepedulian kepada korban bencana gempa, Polres Lumajang kembali menyerahkan bantuan sosial berupa sembako kepada warga terdampak gempa bumi.

Kali ini kegiatan bakti sosial bagi warga terdampak gempa, Kapolres Lumajang bersama komunitas trail Libas Adventure memberikan bantuan di Desa Kertowono, Kecamatan Gucialit, kabupaten Lumajang, Jumat (17/4/2021) malam.

Penyerahan bantuan sembako ini dipimpin kapolres Lumajang AKBP Eka Yekti Hananto Seno, didampingi Kasat Sabhara, Kasat Lantas, Kapolsek Gucialit, Camat Gucialit dan Kades Kertowono. Selain itu anggota Polres Lumajang, dan Komunitas Trail Libas Adventure.

Kapolres Lumajang melalui Paur Subbag Humas Ipda Andrias Shinta mengatakan bahwa Kapolres beserta tim akan menyalurkan bantuan ini langsung kepada warga terdampak, door to door.

Untuk memberikan bantuan sembako kepada warga terdampak secara langsung, Kapolres Lumajang bersama anggotanya maupun komunitas trail harus mengendarai sepeda motor trail.

Lantaran lokasinya ada di pelosok dan tidak bisa dilintasi dengan kendaraan karena jalan yang ditempuh sulit dijangkau dengan menggunakan kendaraan roda 4.

“Start dari Balai Desa Kertowono dengan dipandu Kades Kertowono untuk rutenya, langsung kita salurkan kepada warga door to door, masing-masinh kendaraan trail memuat sembako yang akan dibagikan.” ungkap AKBP Eka Yekti melalui Ipda Andrias Shinta.

Tiba dilokasi Kapolres Lumajang bersama komunitas trail langsung memberikan bantuan sembako kepada 40 warga yang terdampak gempa di Desa Kertowono, Kecamatan Gucialit, kabupaten Lumajang.

“Kapolres Lumajang bersama komunitas trail langsung memberikan bantuan sembako di Dusun Karang Anyar, Sidodadi, dan Sido Makmur, Desa Kertowono,” Ujar Paur Subbag Humas Polres Ipda Andrias Shinta.

Adapun bantuan ada 40 paket sembako yang diberikan kepada warga terdampak gempa di Desa Kertowno, keamatan Gucilait.

“Pemberian bantuan sembako ini merupakan bentuk kepedulian Kapolres bersama komunitas trail Libas Adventure terhadap masyarakat yang menjadi korban bencana gempa,” jelas Shinta.

Ia juga mengharapkan dengan pemberian bantuan sosial ini bisa dapat membantu meringankan beban para korban bencana gempa yang berada di Desa kertowono.

Sementara itu, Kepala Desa mewakili warga mengucapkan banyak terima kasih atas kepedulian Kapolres Lumajang bersama jajaran yang sudah memberikan bantuan sembako kepada warga terdampak gempa.

“Kami bangga sekali atas kehadiran Bapak Kapolres dan senang sekali warga kami mendapatkan kepedulian dari Kapolres bersama jajarannya karena bantuan ini sangat bermanfaat.” ungkap Kades Kertowono

Sementara Kapolres Lumajang juga menyampaikan kedepan akan kembali ke wilayah ini dengan membawa muatan semen, bersama komunitas trail, masing-masing kendaraan akan memuat semen untuk warga terdampak.

( tNews.co.Id – Hand).

Related Articles

Back to top button