Peristiwa

Miris Pelayanan Puskesmas Camplong, Saat Malam Hari Dokter Dan Perawat Tidak Ngantor

Miris Pelayanan Puskesmas Camplong, Saat Malam Hari Dokter Dan Perawat Tidak Ngantor

SAMPANG, tNews.co.id – Pusat Kesehatan Masyarakat atau di singkat dengan Puskesmas, ialah fasilitas pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan upaya kesehatan perseorangan tingkat pertama, upaya kesehatan tersebut diselenggarakan dengan meniti beratkan kepada pelayanan untuk masyarakat luas guna mencapai derajat kesehatan yang optimal, tanpa mengabaikan mutu pelayanan kepada perorangan.

Sedangkan apabila terdapat masyarakat yang membutuhkan pelayanan medis di Puskesmas akan dilayani oleh Dokter, perawat serta Bidan apabila ada masyarakat yang memerlukan bantuan.

Berbeda di Puskesmas Camplong, dimana pelayanan yang kurang maksimal dikarenakan petugas Dokter saat  malam hari tidak berada di tempat, sedangkan untuk petugas perawat hanya perawat magang atau sukwan.

Menurut keterangan Perawat magang atau sukwan saat dikonfirmasi wartawan media ini terkait Dokter dan perawat dirinya menyampaikan bahwa, untuk perawat pegawai negeri sipil (PNS) hanya sampai jam sembilan malam.

“Untuk Dokter apabila ada pasien kita hanya via telpon mas apa yang dibuatkan untuk perawatan pasien, sedangkan perawat yang PNS jam 9 malam sudah pulang semua”. Ujarnya

Sementara menurut salah satu pasien yang rawat inap menyampaikan bahwa pemeriksaan oleh dokter hanya pagi saja, sedangkan kalau malam tidak ada dokter yang memeriksa.

” Hanya di periksa pagi mas jam 9 saja, sedangkan kalau malam cuma perawat yang jaga saja saat pergantian infus kalau sudah habis”. Ungkapnya.

Hal ini Puskesmas Camplong sudah melanggar Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No 43 Tahun 2019 Tentang Pusat Kesehatan Masyarakat.

( Ros).

Related Articles

Back to top button