Tentara Nasional Indonesia

Perwira Yonmarhanlan V Bangun Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK)

SURABAYA || tNews.co.id – Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) V Letkol Marinir Anton Prastowo, M.Tr.Opsla beserta seluruh perwira melaksanakan penandatanganan fakta integritas menuju wilayah bebas dari korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) yang merupakan komitmen antikorupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN) Satuan Pelaksana (Satlak) dijajaran Pasmar 2 bertempat di Lobby Yonmarhanlan V jln. Stasiun Benteng No.01 Ujung, Perak, Surabaya. Kamis (25/03/2021)

Penandatanganan fakta integritas merupakan pernyataan atau janji kepada diri sendiri tentang komitmen melaksanakan seluruh tugas, fungsi, tanggung jawab, wewenang dan peran sesuai dengan peraturan perundang-undangan serta kesanggupan untuk tidak melakukan korupsi, kolusi, dan nepotisme.

Danyonmarhanlan V menyampaikan bahwa Penandatangan fakta integritas ini bertujuan untuk memperkuat komitmen seluruh perwira Yonmarhanlan V dalam pencegahan pemberantasan korupsi dan diharapkan dapat menumbuhkan budaya jujur serta keterbukaan dalam melaksanakan tugas.

Selama kegiatan penandatanganan fakta integritas berlangsung tetap berpedoman pada pencegahan Covid-19 dengan menjaga jarak (Physical distancing) dan memakai masker.

( tNews.co.id // Hand).

Related Articles

Back to top button