Hukum & Kriminal

Diduga Ada Permasalahan Keluarga, Seorang Laki – Laki Ditemukan Gantung Diri

KEDIRI, tNews.co.id – Diduga mengalami permasalahan Keluarga atau Ekonomi, seorang laki – laki di kota Kediri ditemukan tewas dalam posisi menggantung di Belakang tempat pembuangan sampah (TPS) sebelah tempat penyimpanan Keranda warga jln.Semeru Kel/Kec.Pare Kab.Kediri, S yang sehari hari berjualan roti keliling tersebut, diduga bunuh diri, pada minggu (7 Maret 2021) diketahui jam 04.30 wib.

“Yang mengetahui pertama kali saksi pelapor Heri Pelapor hendak pergi ke kali untuk buang air besar,” ujar Kapolsek Pare AKP I Nyoman Sugita, Jasad S ditemukan tergantung di Belakang tempat pembuangan sampah'(TPS) sebelah tempat penyimpanan Keranda warga.

Kaget melihat ada orang tergantung, saksi yang semula hendak bung air besar, sontak mengurungkan niat. Ia langsung melapor ke perangkat kelurahan setempat. “Oleh pihak kelurahan langsung diteruskan ke kepolisian,” terang I Nyoman. Senin (8/3/2021).

Informasi yang dihimpun, S yang bertempat tinggal di Jalan Semeru RT.6/16 Kel/Kec.Pare Kab.Kediri, sudah berkeluarga dan memiliki anak dan bertemu banyak orang, S dikenal memiliki kepribadian sangat baik, yang bersangkutan dikenal pendiam dan jarang bergaul. Kendati demikian kematian S mengejutkan warga setempat. Sebab beberapa hari sebelumnya, yang bersangkutan masih ikut kegiatan menyemprot desinfektan di lingkungan.

Meski diduga depresi, motif S nekat mengakhiri hidup belum diketahui pasti. “Motif yang bersangkutan masih dalam penyelidikan, Diduga mengalami permasalahan keluarga / ekonomi, ” kata AKP I Nyoman Sugita, Dari pemeriksaan jasad korban, petugas tidak menemukan tanda bekas kekerasan.

Polisi menyimpulkan, kematian korban murni karena gantung diri. Karena permintaan keluarga yang tidak menghendaki dilakukannya autopsi, jenazah korban langsung diserahkan ke keluarga dan langsung dimakamkan.

Penulis : Roni.

Related Articles

Back to top button