Hukum & Kriminal

Kasus Pembunuhan Warga Tenggumung, Hebohkan Warga Semampir

SURABAYA, tNews.co.id – Kasus Pembunuhan yang menimpa korban Syaifuddin Sahab, warga Jl. Tenggumung Wetan Gg Mangga no. 17 RT 011 /RW 008 Kel. Wonokusumo Kec. Semampir Kota Surabaya masih dalam lidik.

Kematian Syaifuddin Sahab yang terjadi di wilayah hukum Polsek Semampir polres pelabuhan Tanjung perak ini tengah menjadi perhatian masyarakat khusus nya kecamatan Semampir Surabaya.

Betapa tidak, Video kematian korban Syaifuddin Sahab warga Jl. Temggumung Wetan Gg Mangga no. 17 RT 011 /RW 008 Kel. Wonokusumo Kec. Semampir Kota Surabaya yang tewas mengenaskan setelah ditusuk oleh orang tak dikenal pada Selasa ( 02 Maret 2020) sekitar jam 09.00 Wib Baru Viral dan beredar luas di media sosial masyarakat surabaya.

Dalam video yang Viral tersebut, terlihat beberapa warga melihat korban sudah bersimbah darah dan berujung kematian tersebut.

Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, saat dikonfirmasi media ini membenarkan kejadian penusukan ini. Saat ini petugas kepolisian di bantu tim medis sedang berada dilokasi kejadian.

“Benar mas ada (penusukan.red). Masih dalam penanganan petugas saat ini,” singkatnya.

Identitas korban dan pelaku dugaan tindakan kekerasan penusukan ini. Kompol Aryanto Agus juga masih melakukan pendataan dan menunggu petugas di lapangan.

” Masih ditangani pihak Reskrim”, ujar kapolsek Semampir kepada wartawan saat dihubungi via seluler, tunggu ya petugas masih bekerja dan menunggu olah TKP selesai, Selasa (2/3/2021).( Handoko).

Related Articles

Back to top button