Halo PolisiHukum & KriminalPeristiwa

Sadis! Korban Penganiayaan Berat di Tambelangan Ditemukan Tangan Terikat, Polres Sampang Buru Pelaku

Sadis! Korban Penganiayaan Berat di Tambelangan Ditemukan Tangan Terikat, Polres Sampang Buru Pelaku

Sampang, Madura || tNews.co.id – Warga Dusun Prekedan, Desa Samaran, Kecamatan Tambelangan, Kabupaten Sampang digegerkan dengan penemuan seorang pria tanpa identitas dalam kondisi mengenaskan pada Minggu (2/11/2025) sore.

Korban ditemukan dengan tangan terikat ke belakang dan mata tertutup kain, serta mengalami luka serius di beberapa bagian tubuh. Peristiwa tersebut pertama kali diketahui oleh warga sekitar pukul 15.30 WIB, yang kemudian melaporkan kejadian itu kepada pihak kepolisian.

Menurut informasi resmi dari Polsek Tambelangan, petugas piket bersama unit Reskrim dan Intelkam langsung mendatangi lokasi kejadian setelah menerima laporan masyarakat. Saat ditemukan, korban masih dalam kondisi hidup namun lemah.

“Benar, kami menerima laporan adanya seorang pria tanpa identitas yang ditemukan dengan kondisi terluka parah di jalan setapak Dusun Prekedan. Saat tiba di lokasi, korban masih hidup dan langsung kami bawa ke Puskesmas Tambelangan,” ujar AKP Eko Puji Waluyo, Plh Kasi Humas Polres Sampang, saat dikonfirmasi, Minggu malam (2/11/2025).

Sayangnya, meski sempat mendapatkan perawatan medis, korban dinyatakan meninggal dunia pada pukul 16.03 WIB oleh petugas kesehatan Puskesmas Tambelangan.

Dari hasil pemeriksaan awal, korban mengalami sejumlah luka robek di lengan kiri, perut samping kiri, wajah bagian kanan, tengkuk leher, punggung, dan bahu. Polisi juga mengamankan barang bukti berupa pakaian korban, sobekan kain pengikat tangan, serta kain penutup mata.

Hingga berita ini diturunkan, identitas korban belum diketahui dan pelaku masih dalam proses penyelidikan oleh Satreskrim Polres Sampang bersama Polsek Tambelangan.

Pihak kepolisian mengimbau masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga atau mengenali ciri-ciri korban agar segera melapor ke kantor polisi terdekat untuk membantu proses identifikasi.

Wartawan : Ros I
Editor : Redaksi tNews.co.id
Publisher : Rosi

Related Articles

Back to top button