Hukum & Kriminal

Simpan Sabu, Perempuan Paruh Baya Ditangkap Polisi Polrestabes Surabaya

SURABAYA || tNews.co.id –  Perempuan berinsial MT, Warga Jl. Asem Kec. Asem Rowo Surabaya atau tinggal di kontrakan Jl. Tambak Pring Barat Raya Surabaya ditangkap polisi karena terbukti menyimpan dan memakai narkoba jenis Sabu-sabu, Pada hari Jumat tanggal 05 November 2021 kurang lebih jam 20.30 Wib.

Kasatnarkoba Polrestabes Surabaya Kompol Daniel dalam keterangan tertulis mengatakan Penangkapan terhadap MT bermula dari informasi masyarakat soal peredaran narkoba di dalam rumah kontrakan tersangka. Polisi kemudian melakukan penyelidikan sampai akhirnya mengamankan perempuan paruh baya ini.

Foto : Barang Bukti Tersangka

Dari penangkapan tersebut, polisi menyita barang bukti sebanyak 14 poker sabu dan tinggal sisa 12 poker karena sebelumnya sudah sudah laku 2 poket yang dijual kepada IW (belum ketangkap) sebanyak 1 poket seharga Rp. 150.000,- dan seorang yang tidak dikenal sebanyak 1 poket seharga Rp. 150.000 Saat ini MT sudah dibawa ke Polrestabes Surabaya guna pemeriksaan.

“Kami terus melakukan pengembangan guna menangkap SN (DPO) yang merupakan suami tersangka dengan cara dititipi pada hari Jumat tanggal 5 November 2021 sekitar pukul 15.00 WIB, ” kata Kasatnarkoba Polrestabes Surabaya Kompol Daniel, Selasa (9/11/2021).

Akibat perbuatan MT dijerat Pasal 114 Ayat (1) dan Pasal 112 Ayat (1) UU. RI. No. 35 tahun 2009 tentang Narkotika.

Pewarta :@ Handoko.

Related Articles

Back to top button