Ormas Projo Bersama Keluarga Korban Audensi Polres Sampang, Segera Tangkap Ke Dua Tersangka Yang Masih DPO
Ormas Projo Bersama Keluarga Korban Audensi Polres Sampang, Segera Tangkap Ke Dua Tersangka Yang Masih DPO


SAMPANG, JATIM II tNews.co.id – Puluhan orang yang mengatasnamakan Organisasi Masyarakat (Ormas) pendukung Joko Widodo (Projo) dan keluarga korban pembunuhan terhadap Mohammad Razek ((34) warga asal Dusun Durgang, Desa Masaran, Banyuates, Kabupaten Sampang, melakukan audensi ke pihak Polres Sampang.
Pasalnya, korban Mohammad Razek ditemukan meninggal terkubur di bukit milik warga Ketapang Timur, dan saat itu sekitar pada Selasa (6/6) sekitar pukul 16.30 WIB, dilakukan pembongkaran oleh warga bersama pihak kepolisian.
Dari tiga tersangka, satu tersangka Matdeh sudah diamankan dan sudah dilimpahkan kepihak Kejaksaan Sampang, sedangkan dua tersangka inisial S dan B yang saat ini menjadi Daftar Pencarian Orang (DPO).
Apapun yang hadir dalam audensi tersebut diantaranya, Wakapolres Sampang Kompol Jalaludin, Kasat Reskrim Polres Sampang AKP Sukaca, Kasat Intel Polres Sampang AKP Rochim Soenyoto, Perwakilan Projo Faris Rheza Malik, Puluhan anggota Projo dan Kedua Orang tua Korban.
H Zeinab ibu korban disela-sela selesai audensi dirinya mengharap kedua tersangka segera ditangkap dan dihukum seberat-beratnya.
“Saya berharap kepada kepolisian khusunya Reskrim Polres Sampang segerang menangkap dua pelaku yang saat ini masih berkeliaran diluar”.
Sementara menurut Kapolres Sampang melalui Kasat Reskrim Polres Sampang AKP Sukaca menyampaikan, dirinya tetap melakukan pengejaran terhadap kedua tersangka yang masih DPO.
“Kami audah membentuk team dan kendala kami karena dua tersangka ini selalu berpindah-pindah serta nomer handphone yang di gunakan selalu gonta-ganti”.
Saya meminta apabilan keluarga korban atau masyarakat mengetahui keberadaan kedua tersangka segera melaporkan ke pihak kami (Kepolian Polres Sampang). Tambah Kasat Reskrim Polres Sampang.
( Pak D Handoko).