Peristiwa

Diduga Kena Serangan Jantung, Arthur Meninggal di Dalam Mobil

Diduga Kena Serangan Jantung, Arthur Meninggal di Dalam Mobil

SURABAYA, tNews.co.id – Seorang pria ditemukan tewas di dalam mobil yang dikendarainya di depan Indomaret Ruko Galeria Bukit Palma Rosewood Benowo Surabaya, Selasa tanggal ( 18 Oktober 2022), Jenazah dibawa ke RSUD Dr. SOETOMO untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut .

Berdasarkan pantauan, mobil berwarna putih berhenti di Indomaret pukul 09.00 Wib. Beberapa warga mendekati mobil tersebut.

Di dalam mobil terdapat pria yang sudah terbujur kaku dalam kondisi meninggal dunia. Pria dalam mobil tersebut diduga meninggal dunia akibat serangan jantung ketika mengendarai mobil.

Kapolsek Benowo Kompol Enny Prihatin R, Sos.,M.hum membenarkan kejadian tersebut. Pria yang diketahui bernama Arthur (47), Warga Ngagel Madya 38/ 40 Rt 03 Rw 01 kec Gubeng Sby./ Perum Nort West lake Blok NE 3/ 30 Pakal Surabaya itu meninggal dunia di dalam mobil diduga akibat serangan jantung.

“Iya benar, berdasarkan informasi keluarga ada riwayat jantung,” katanya.

Perlu diketahui, Sekitar pukul 10.20 wib. Tim Inavis polrestabes surabaya datang ke TKP dengan melaksanakan olah tkp dan pengecekan kondisi korban.

” Dari hasil olah TKP dan pengecekan Korban tidak ditemukan tanda bekas kekerasan.

Sekitar pukul 10.45 Wib Jenasah dibawa ke RSUD Dr. SOETOMO untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut .

Adapun barang bukti yang ditemukan di lokasi kejadian antara lain, 1. Nebilet 5mg : 5 biji, AFRIN 15 ml : 1 botol, spironolactone 25 mg : 8 biji, Digoxin 0,25 mg :6 biji, Furosemide 40 mg : 6 Biji, Valsartan 80 mg :1 box, Atorvastatin 20 mg : 1 strip, I unit HP dan 1 unit Mobil Daihatsu Ayla L 1609 QW warna putih,” Ungkapnya.

Pewarta : Handoko.

Related Articles

Back to top button