Prajurit Yonmarhanlan V Gelar Latihan Pertahanan Pangkalan
tNews.co.id || SURABAYA – Untuk mengasah naluri tempur dan profesionalisme prajurit, Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) V Surabaya melaksanakan pertahanan pangkalan masih dalam rangkaian dari Latihan Perorangan Dasar (LPD)/Latihan Perorangan Kesenjataan (LPK) TW II T.A. 2021 yang bertempat di Dearah Basis Angkatan Laut (DBAL) Ujung, Surabaya, Jawa Timur. Rabu (09/06/2021)
Latihan ini diskenariokan telah diterima informasi melalui ruang kendali utama bahwa terdapat konvoi pesawat musuh mendekati markas Yonmarhanlan V dan akan melaksanakan serangan terhadap Yonmarhanlan V, informasi tersebut segera ditindaklanjuti oleh para prajurit untuk segera melaksanakan peran tempur pertahanan bahaya udara.
Kegiatan yang dipimpin oleh Danrai Arteleri Yonmarhanlan V Lettu Marinir Soemarno ini diikuti oleh seluruh Prajurit Batrai Arteleri Yonmarhanlan V. Adapun tujuan dari latihan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan diri Prajurit Yonmarhanlan V, agar selalu siap dalam mengemban tugas yang semakin kompleks dimasa yang akan datang.
Sementara itu, Danyonmarhanlan V Letkol Marinir Anton Prastowo, M.Tr.Opsla., menyampaikan bahwa maksud dan tujuan diselenggarakannya latihan ini adalah untuk melatih ketangkasan dan kecekatan prajurit dalam mengoperasikan semua sistem dan rangkaian penggerak senjata serta alat-alat pendukung lainnya agar dapat diaplikasikan ke medan tugas yang sebenarnya.
Selama kegiatan latihan Pertahanan Pangkalan tetap berpedoman pada protokol kesehatan dengan menjaga jarak (Physical Distancing) dan memakai masker.
( tNews.co.id – Hand).