Tentara Nasional Indonesia

Prajurit Yonmarhanlan V Panen Hasil Ketahanan Pangan

SURABAYA – tNews.co.id || Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) V Surabaya melaksanakan panen hasil tanaman di Lahan Ketahanan Pangan Yonmarhanlan V jl. Stasiun Benteng No.01 Ujung, Perak, Surabaya. Sabtu (22/05/2021)

Kegiatan yang dipimpin oleh Dankima Yonmarhanlan V Kapten Marinir Wiyono tersebut yaitu memanen tanaman sayuran yang sudah siap panen dan dikonsumsi yaitu kacang tanah, kacang panjang, ketela rambat dan jagung. Hasil panen dapat dinikmati oleh seluruh keluarga besar Yonmarhanlan V.

Danyonmarhanlan V Letkol Marinir Anton Prastowo, M.Tr.Opsla , menyampaikan bahwa kegiatan yang dilakukan prajurit yaitu memanen tanaman sayuran merupakan hasil dari program kegiatan ketahanan pangan yaitu memanfaatkan lahan kosong di lingkungan Yonmarhanlan V, dimulai dari penyiapan lahan, pemilihan bibit unggul, perawatan tanaman selama masa sebelum panen dan pemupukan secara rutin hingga pelaksanaan panen.

Disampaikan juga bahwa selama melaksanakan kegiatan, seluruh prajurit tetap mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19 dengan melakukan physical distancing dan memakai masker.

( tNews.co.id – Hand ).

Related Articles

Back to top button